Langsung ke konten utama

Cara membuat tempat pensil dari stoples bekas yang unik

Tempat Pensil Stoples Bekas Lucu dan cara membuatnya. Toples bekas merupakan salah satu bahan bekas murah yang mudah didapat dan cukup banyak digunakan kembali untuk membuat aneka kerajinan tangan unik dan menarik yang mudah dibuat dan menghasilkan uang. Biasanya stoples plastik maupun kaca sering kita temui di rumah-rumah khususnya di area dapur, atau bahkan di sekitaran ruang tamu. Karena memang kegunaan stoples pada umumnya adalah sebagai tempat atau kotak menaruh beberapa jenis benda dan juga makanan. Berikut ini tutorial mudah cara membuat kerajinan tangan dari bahan bekas yaitu Wadah Pensil Stoples Bekas.

Kerajinan Tangan Dari Bahan Bekas | Jangan Buang Stoples Bekasmu!

Jangan buang stoples bekasmu! Karena seperti halnya kerajinan kaleng bekas, kita juga bisa membuat banyak sekali barang unik dari toples bekas ini. Barang bekas yang satu ini memang biasanya hanya dipakai sebagai wadah makanan seperti misalnya kue, permen, saus tomat, dan lain sebagainya. Tapi pada artikel kita kali ini barang bekas yang satu ini akan kita manfaatkan kembali untuk membuat kerajinan tangan dari barang bekas yang mudah dan unik, yaitu wadah pensil.
Tempat pensil konvensional yang paling sering kita lihat biasanya berbentuk kotak atau bisa juga berbentuk dompet dari bahan plastik. Nah pada kesempatan kali ini kita akan berbagi sedikit tutorial cara membuat kerajinan tangan dari bahan bekas yang berupa kotak pensil unik dari stoples bekas.

Kerajinan Tangan Dari Bahan Bekas | Wadah Pensil Stoples Bekas
Kerajinan Tangan Dari Bahan Bekas | Wadah Pensil Stoples Bekas | image credit: intlarrivals(dot)com


Tutorial Cara Membuat Kerajinan Tangan Dari Bahan Bekas | Wadah Pensil Unik Lucu Dari Stoples Bekas

Berikut ini tutorial gampang cara membuat kerajinan tangan dari bahan bekas beserta gambarnya, berupa wadah pensil unik dari stoples bekas yang sangat unik:

Alat & bahan :
  • Stoples bekas
  • Cat akrilik
  • Kuas kecil
  • Wadah cat
  • Pensil
  • Spidol / Permanent Marker
  • Clear brush paint / cat semprot bening
  • Pita

Cara membuat :


Kerajinan Tangan Dari Bahan Bekas | Wadah Pensil Stoples Bekas 01
Wadah Pensil Stoples Bekas 01

  1. Pertama-tama, siapkanlah semua alat dan bahan yang dibutuhkan. Siapkan beberapa buah stoples bekas. Terlebih dahulu bersihkan stoples bekasnya dari semua kotoran dan stiker yang menempel di permukaannya. Lalu cuci bersih juga stoplesnya, dan jemur di bawah sinar matahari sampai benar-benar kering. Stoples yang digunakan bisa disesuaikan dengan selera dan kebutuhan anda. Anda bisa menggunakan ukuran dan juga bentuk yang bervariasi. Kalau bisa carilah stoples bekas yang ada lubang pada bagian tutupnya (ada 2 tutup). Atau jika ada dana yang berlebih, anda bisa juga membeli stoples yang masih baru dengan jenis ini.


Kerajinan Tangan Dari Bahan Bekas | Wadah Pensil Stoples Bekas 02
Wadah Pensil Stoples Bekas 02

2. Langkah berikutnya adalah proses pewarnaan stoples. Warnailah semua stoplesnya dengan cat akrilk berwarna-warni. Untuk warna yang dipakai anda bisa pakai semua warna sesuai dengan kesukaan anda sendiri. Warnailah seluruh permukaan luar dngan menggunakan kuas kecil agar lebih mudah. Dan setelah semua stoples diwarnai, tunggulah sejenak sampai semua cat akrilik mengering dengan baik. Atau jika perlu anda juga bisa menjemur di bawah sinar matahari langsung. Tapi jenis cat akrilik seperti ini biasanya sangat cepat kering, jadi anda mungkin hanya butuh waktu beberapa menit saja menunggu cat mengering.


Kerajinan Tangan Dari Bahan Bekas | Wadah Pensil Stoples Bekas 03
Wadah Pensil Stoples Bekas 03

3. Langkah selanjutnya setelah proses pengecatan selesai, yaitu proses pelukisan. Buatlah sketsa lukisan menggunakan pensil terlebih dahulu, pada permukaan stoples yang telah diwarnai dengan cat akrilik. Buatlah lukisan bentuk wajah-wajah lucu dan unik dengan menggunakan pensil. Setelah itu tebalkan semua sketsa pensilnya dengan menggunakan spidol permanent marker agar gambarnya lebih jelas dan lebih bagus.

Kerajinan Tangan Dari Bahan Bekas | Wadah Pensil Stoples Bekas 04
Wadah Pensil Stoples Bekas 04

4. Proses berikutnya sekarang adalah proses finishing. Pada proses ini silahkan siapkan cat semprot berwarna bening atau clear paint. Kemudian semprotlah seluruh permukaan stoples yang telah diwarnai dan dilukis sebelumnya. Semprotkan tipis-tipis sedikit demi sedikit sampai beberapa lapis, agar terlihat rapi. Kemudian keringkan semua stoples yang telah disemprot dengan clear spray paint, jemurlah sampai benar-benar kering. Anda juga bisa memberi assesoris tambahan, cara nya dengan menghias toples dengan pita tambahan, kain dekorasi, atau hiasan plastik lainnya. Bagi anak-anak bisa juga diberi hiasan dari film lucu seperti cinderella, frozen, avenger, dll. Namun harap diperhatikan agar anak-anak didampingi orang dewasa jika ingin membuat kerajinan keren ini.


Kerajinan Tangan Dari Bahan Bekas | Wadah Pensil Stoples Bekas 05
Wadah Pensil Stoples Bekas 05

5. Nah, wadah pensil unik dari bahan stoples bekasnya sudah jadi dan siap dipakai. Anda bisa menggunakannya untuk meletakkan pensil warna, pastel, atau spidol warna. Atau anda juga bisa menggunakannya untuk menyimpan berbagai alat tulis seperti pensil, ballpoint, penggaris, dan lain sebagainya. Nah sekarang giliran anda berkrasi sendiri dengan membuat wadah pensil dengan jenis stoples yang lain, warna-warni yang berbeda, atau dengan bentuk lukisan yang unik lainnya.
Oh iya, anda juga bisa membuat dalam jumlah banyak lalu menjuualnya dan menghasilkan uang tambahan lho…. Selamat mencoba!

Itulah sedikit tentang kerajinan tangan dari stoples bekas. Semoga tutorial mudah cara membuat kerajinan tangan dari bahan bekas berupa wadah pensil unik dari stoples bekas di atas bermanfaat bagi anda.






















Sumber : http://kerajinan.net/kerajinan-tangan-dari-bahan-bekas-wadah-pensil-stoples-bekas/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Mudah Belajar Merajut Amigurumi Untuk Pemula

Amigurumi adalah sebuah karya seni merajut atau boneka rajut yang biasanya berbentuk hewan-hewan lucu dan makhluk antropomorfik. Amigurumi pertama kali dipopulerkan dari negara Jepang, yang dari bahasa Jepang  ami  = kaitan atau rajutan, dan nuigurumi  = boneka-boneka.  Amigurumi ini telah populer di Jepang selama beberapa dekade. Amigurumi kemudian mulai disukai di negara-negara lain, terutama negara barat pada tahun 2003. Dan hingga saat ini Amigurumi mulai menarik perhatian kalangan perajut dan mulai dipasarkan dengan harga yang cukup tinggi, antara $10 hingga $100. Dan bentuknyapun sudah mulai bervariasi dengan sentuhan kreativitas dari berbagai perajut.  Nah, bagaimana? Ingin belajar membuat Amigurumi yang lucu-lucu ini? Berikut saya mencoba menulis tutorial belajar membuat amigurumi, semoga mudah dipahami dan bisa diikuti bahkan untuk pemula sekalipun. Bahan dan alat membuat Amigurumi Bahan dan alat yang perlu kamu sediakan adalah : - Ben...

Contoh Teks Ulasan Novel Boy Chandra (Surat Kecil Untuk Ayah)

Judul                              : Surat Kecil Untuk Ayah Penulis                           : Boy Chandra Penerbit                          : PT.Bukune Kreatif Cipta Kota tempat terbit          : Jln. Haji Montong No.57 Jakarta Selatan 12630 Tahun terbit                    : 2016 Tebal halaman                : viii + 188 halaman Surat Kecil Untuk Ayah {ORIENTASI}                 Surat kecil untuk ayah adalah salah satu nov...

Manfaat Program Adiwiyata dan Norma Dasar Adiwiyata

Manfaat Adiwiyata antara lain: 1. Merubah perilaku warga sekolah untuk melakukan budaya pelestarian lingkungan. 2. Meningkatkan efisiensi dalam pelaksanaan kegiatan operasional sekolah. 3. Meningkatkan penghematan sumber dana melalui pengurangan sumber daya dan energi. 4. Meningkatkan kondisi belajar mengajar yang lebih nyaman dan kondusif bagi semua warga sekolah. 5. Menciptakan kondisi kebersamaan bagi semua warga sekolah. 6. Dapat menghindari berbagai Resiko Dampak Lingkungan di wilayah sekolah. 7. Menjadi tempat pembelajaran bagi generasi muda tentang pemeliharaan dan pengelolaan lingkungan hidup yang baik, dan benar.                Tujuan Program Adiwiyata ini dimaksudkan untuk menciptakan kondisi sekolah yang baik untuk menjadi tempat pembelajaran dan penyadaran bagi warga sekolah, sehingga dikemudian hari warga sekolah dapat ikut bertanggung jawab dalam upaya menyelamatkan lingkungan hidup dan pembangunan yang berkelanjutan. 5 NORMA D...